Perempuan yang akrab dengan Sunyi dan Kopi. Setelah mencintai Mahari, Bunga, dan Tamtam. Ada yang lebih aku cintai yaitu ular, katak dan laba-laba.- Siti Halimah

KEMATIAN YANG BEDAMPINGAN





Beberapa hari yang lalu Saya menyaksikan bahwa kematian itu pasti. Allah yang berhak menyiapkan tempat setelah kematian.  Manusia dianjurkan untuk berdoa.
Ketika itu, disampingnya juga Saya menyaksikan  kehidupan yang  berdampingan dengan neraka. Ketika kumpulan orang-orang berbicara tentang manusia yang belum tentu salah. Jikapun benar, itu adalah prasangka yang menjadi dosa. Jatuhkan hidayah itu pada kami.

Hai orang-orang yang beriman, jauhilah kebanyakan prasangka, karena sebagian dari prasangka itu dosa. Dan janganlah mencari-cari keburukan orang. Jangan pula menggunjing satu sama lain. Adakah seorang di antara kamu yang suka memakan daging saudaranya yang sudah mati? Maka tentulah kamu merasa jijik kepadanya. dan bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Penerima taubat lagi Maha Penyayang.” (QS. Al Hujurat: 12)

Biarlah Allah yang  menentukan. Manusia itu bisa salah bisa benar, rasanya tidak indah membicarakan orang tanpa melihat diri yang (juga) bisa salah dan benar. 
Dan Saya mulai dibangunkan ketika itu. Lalu aku menengok lagi. Betapakah manusia yang telah sekarat itu, dan terbujur kaku sedang berjuang untuk dirinya sendiri. Sedangkan orang-orang yang ada disekelilingnya membicarakan hal-hal yang belum pasti. Dan hanya menjerumuskan diri pada kemunafikan. Naudzubillah Min Dzalik, Kami berlindung kepada Allah dari perkara itu.

Saya harus menerima,  ini adalah kehidupan yang harus dihadapi. Saya tidak pernah peduli dengan penilaian manusia, Saya tidak peduli jika orang yang disekeliling membicarakan siapapun. Tapi kadang Saya merasa sedih. Apakah kita hidup untuk saling membicarakan? Tanpa mampu menilai diri sendiri.


Wallahualam bishawab 

Penilaian Manusia Hanya Sepanjang Lidahnya, Tapi Penilaian Allah Akan Menyertaimu Selamanya



BERBAHASA SEJAK LAHIR

  BERBAHASA SEJAK LAHIR :Siti Halimah   “Terdapat banyak bukti bahwa manusia memiliki warisan biologi yang sudah ada sejak lahir berup...